Opera Mini 3 Vs Opera mini 4 untuk email Yahoo dan Gmail


Ini pengalaman saya memakai mobile web browser Opera Mini 3 dan Opera Mini 4 untuk mengirim email berikut bisa attach files.

Saya memakai HP Siemens C75, GPRS Matrix Indosat, dan Opera Mini 3, dengan kombinasi ketiga hal diatas, saya bisa buka email, manage email, juga kirim email, bahkan bisa attach files.

Dengan Opera Mini 3 maka kita bisa kirim email walaupun menulisnya cuma sebatas kurang lebih 400 karakter saja, kita juga bisa attach files, tapi sayangnya file yang bisa kita attach ini adalah file foto yang langsung kita potret saat itu juga, ada 10 attach file yang bisa kita buat dan kirim, fotonya memang ala kadarnya, hanya berkisar 4 kB per foto. Tetapi sudah lumayan menurut saya, paling tidak misalkan kita pergi ke suatu tempat, dan ingin segera mengabarkan keadaan tempat kita sekarang berada kepada teman atau yang lainnya, maka kita tinggal buka email kita, misal di yahoo, lalu buka attach files, nah kita tinggal potret kita sendiri atau lingkungan sekitar kita sampai 10 potret (10 file), selesai maka tinggal kirim saja. Tentu saja HP kita dipastikan dapat sinyal dari operator kita, berikut sinyal GPRS.

Lalu bagaimana dengan Opera Mini 4, inilah yang saya tidak tahu, ternyata dengan Opera Mini 4, saya tidak bisa attacah files seperti halnya jika memakai Opera Mini 3. Maka untuk jalan keluarnya, HP saya saya install keduanya, Opera Mini 3 saya taruh di folder Games, Opera Mini 4 saya taruh di folder Applications. Yang Opera Mini 3 khusus hanya auntuk kirim email, yang Opera Mini 4 untuk browsing.

Pingin email via HP berikut foto anda atau keadaan sekeliling anda terkirim? Silahkan mencoba.

Silahkan memberi komentar