Modifikasi engine guard si BC biar tidak nutup pendingin olie

Bentuk asli dudukan tengah yang pipa bulat dipapas separo, dan menghalangi laju udara ke radiator oil cooler

Ini adalah modifikasi engine guard ke dua kalinya, saat pertama kalinya seperti foto diatas, saya tambahi plat di dusukan bawah yang dapat ke rangka kiri kanan, biar tidak kena selang radiator oil cooler, ditambah dudukan lampu.

Nah untuk modifikasi kedua ini saya fokus di dudukan engine guard yang nempel ke dudukan sekrup di bawah setang di tempat radiator, bentuk aslinya adalah pipa bulat yang dipapas separo, dan posisinya tepat didepan radiator, sehingga aliran udara ke radiator benar-benar terhambat. Akhirnya kemarin sebelum ke surabaya saya bawa ke bengkel las SETIA BUDI, teman saya, dan dudukan saya minta dimodif dengan plat bentuk U, akhirnya jadi juga dan bagus malah dari aslinya, dan yang pasti tujuan agar udara ke radiator tidak terhalang, saat ini sudah tercapai. Mantab kan. Monggo bisa ditiru kalau ada yang pasang EG modelnya sama dengan model yang saya pasang ini.

Oh iya ini juga di cat ulang, sehingga jadi bagus lagi. Biaya saya kasih Rp. 50.000, konco dewe.

Engine Guard saat awal dipasang masih asli, belum saya pasangi oil coller radiator

image

tampak dudukan yang lama menghalangi aliran angin ke radiator

image

Sebelum dudukan di radiator diubah

image

menghalangi udara dari depan menuju radiator

IMG_20131011_073958

Setelah dipotong dan diganti plat bentuk U

IMG_20131011_074007

kisi kisi radiator tidak lagi terhalang besi dudukan

IMG_20131011_074023

Plat besi malah bisa membantu menangkap angin

IMG_20131011_074014

IMG_20131011_074027

Pasang EG lagi di black coyote

engine guard (EG) sempat saya copot, karena saat saya pasangi oil cooler radiator, ternyata pipanya gesekan dengan pipa oil cooler, sehingga saya khawatir bisa merusakkan pipa oil cooler. Padahal ini asline EG didesain untuk P200 yang sudah ada oil coolernya lho.

Akhirnya kemarin saya bawa ke bengkel las Setiabudi di selatan rumah saya. Dan diakali agar bisa dipasang lagi dengan diberi tambahan plat di dudukan bawahnya.

Dan satu lagi saya beri dudukan untuk lampu tambahan nantinya seperti lampu LED atau apa biar jalan lebih terang kalau malam hari. tahu sendiri, lampu utama pulsar itu kalau mau anti, harus bongkar batok pulsar, bisa makan waktu satu jam untuk yang sudah ahli, kalau yang belum pernah bongkar, saya yakin bisa keringatan dan lama waktunya. Jadi misal saat lampu utama mati disaat riding malam hari, maka punya lampu cadangan. Aman.

Proses pengerjaan

 

Sekarang pipa oil cooler tidak bergesakan lagi dengan pipa EG

 

Sisi kiri

 

calon dudukan lampu