billing data internet indosat error, sudah clear masalahnya, tetapi tagihannya tetap harus dibayar yang tagihan error

Saya adalah pemakai kartu indosat pascabayar yang dulu namanya kartu matrix, nomer saya ini telah saya pakai sejak belum ada indosat, yaitu sejak tahun 1999 saat itu namanya satelindo, dulunya memang kartu mentari yang saya upgrade menjadi kartu matrix pascabayar. Jadi apapun yang terjadi dengan kartu ini, tetap saya pertahankan.

Menjadi pelanggan pascabayar itu sebenarnya enak asal kita mengerti keperluan kita dan bisa mengontrolnya, minimal anda tidak bingung dan tidak perlu ke toko pulsa untuk isi ulang. Tetapi disaat ada tagihan-tagihan yang tidak wajar, inilah yang membuat kita harus waspada dan perlu dipelajari di laporan billing, yang kalau di saya dikirim via email untuk billing tagihannya detailnya, disamping di SMS tapi hanya totalnya saja.

Saya adalah pemakai HP android yang membutuhkan layanan data internet unlimited, sehingga saya langganan internet unlimited ini agar nyaman memakai android yang terus menerus online. Saya terakhir memakai indosat paket gaul, sebagaimana bisa dibaca di link dibawah ini.

http://hadiyanta.com/2011/10/27/cerai-dengan-paket-browser-indosat-mau-ganti-yang-paket-gaul/

Tetapi pernah paket indosat gaul saya mengalami kejanggalan karena tagihannya tidak wajar, bisa dibaca ditulisan saya dibawah ini.

http://hadiyanta.com/2012/02/18/yang-pakai-indosat-matrix-internet-indosat-gaul-dan-hp-android-jika-billing-melonjak-telitilah/

Ini bukti saya ke indosat tanggal 4 September 2012

Dan hal diatas terjadi lagi pada tagihan bulan Agustus 2012, kejadiannya persis diatas, dan tanggal 4 Septtember 2012 saya urus, dan memang saya tahu ini hanya masalah kesalahan billing indosat saja, sehingga memang langsung clear begitu saya urus ke CS indosat. Saya juga sudah bilang bahwa tagihan saya yang sekarang yaitu pemakaian agustus 2012 dan ditagihkan sepetember 2012, sangat tidak wajar karena menyentuh angka Rp. 600.000 lebih, pasti langganan datanya ada yang error dalam billingnya. Tetapi oleh CS tidak bisa menindak lanjuti, karena harus menunggu email tagihan bulan september 2012 saya dikirim ke saya via email.

Tagihan Agustus 2012, harusnya yang GPRS Rp. 48.429,-  ini tidak ada

Setelah saya pulang, lalu ditelpon oleh mbak CS dari indosat, bahwa sekarang paket INDOSAT GAUL sudah ganti, saya diminta untuk UNREG dan kirim ke 363, dan nanti disuruh langsung registrasi paket internet yang baru yang Rp. 50.000/bulan unlimited, caranya dengan sms ke 363 lagi, dengan mengetik UL 50K. Dan setelah proses UNREG berhasil, saya juga langsung mendaftar ke paket yang baru dan berhasil juga, SMS konfirmasinya saya simpan. Saya tidak pernah mendapat pemberitahuan bahwa paket INDOSAT GAUL sudah tidak ada dan ganti paket baru, karena paket INDOSAT GAUL saya selalu otomatis perpanjangan tiap 30 hari kalender, dan pada bulan agustus 2012 paket INDOSAT GAUL saya juga otomatis mengalami perpanjangan. Mbak CS indosat lupa saat saya tadi mengurusnya sehingga telepon saya soal paket yang baru ini.

rincian biaya tagihan internet (GPRS), harunya Rp. 0,- semua di kolom paling kanan

Akhirnya setelah email tagihan bulan september 2012 datang dan saya pelajari, memang untuk perhitungan internetnya ada biayanya semua, padahal seharusnya Rp. 0,- karena saya sudah langganan INDOSAT PAKET GAUL. Tanggal 11 September 2012 saya kembali ke kantor indosat untuk mengurus tagihan yang membengkak ini, dan memang clear juga bahwa memang kesalahan billing internet unlimitednya.

Bukti saya ke indosat tanggal 11 September 2012

tagihan September 2012, yang Rp 48.429 sudah dikurangkan. Tapi ada kesalahan baru pada hitungan internet unlimitednya yaitu Rp. 460.826, harusnya ini tidak ada.

Oh iya kelebihan pada bulan agustus 2012, sudah dikurangkan ke tagihan bulan september 2012 ini, memang saya tahu untuk tagihan bulan agustus 2012 ada kelebihan yang tidak wajar, tetapi memang sengaja saya bayar dulu karena memang hanya kecil dibawah Rp. 50.000 kelebihannya. Tetapi untuk yang bulan September ini memang belum saya bayar, niat saya ke kantor indosat adalah untuk mengclearkan kesalahan, dan saya bisa membayar sesuai billing yang benar. Tetapi ternyata oh ternyata, mbak CS nya bilang hal itu tidak bisa, saya tetap harus membayar penuh Rp. 668.339,- padahal itu artinya saya kelebihan bayar Rp. 460.826,- Karena sudah aturannya seperti itu ya sudah saya saat itu pasrah, tetapi giliran mau membayar kok ya rasanya berat juga, karena rata-rata tagihan indosat pascabayar saya memang dikisaran Rp.  150.000, bulan September 2012 naik kisaran Rp. 200.000 karena habis banyak untuk SMS lebaran ke sedulur sedulur 😀

Seharusnya kolom paling kanan itu Rp. 0,- semua

Rp. 668.339 ini memang terasa berat, jika saya bayar juga, maka untuk tagihan oktober dan november 2012, Insya Allah saya memang tidak bayar lagi karena saya surplus Rp. 460.826, bahkan rasanya cukup untuk tiga kali tagihan sehingga bisa sampai bulan desember 2012, karena saya banyak mempunyai poin senyum indosat yang bisa ditukan dengan SMS atau CALL sehingga bisa mengurangi tagihan.

Beginilah fakta yang terjadi sesungguhnya dengan tagihan saya, bisa dibayangkan misal internet saya habis misal 2juta, bisa babak belur saya harus bayar duluan, padahal ini bukan salah saya. Bagaimana ini indosat? apakah tidak bisa diperbaiki bahwa pelanggan hanya membayar sesuai billing yang benar?