Kopdar koboys syukurane om Aziz di JAC

Tanggal 3 Maret 2012 jam 20:30, koboys sekalu lagi kopdar di angkringan JAC, saya dan Gatra Satria meluncur dari acara ultah JPC di Taman Kuliner Condong Catur, sedang yang lainnya langsung datang ke JAC.

Kopdar kali ini adalah syukuran dari om Aziz member koboys yang kemarin menang juara ke dua lomba penulisan blog TVS. Alhamdulillah banget koboys kecipratan rejeki 😀

Sayang tidak semua koboys bisa hadir, karena ada acara lain dan juga terkendala hujan. Kopdar selanjutnya kita agendakan di solo, kemungkinan ke CANDI SUKUH, ini masih dalam rangka syukuran dari om Aziz, lha uangnya masih cukup banyak untuk kopdar di Solo.

Yang hadir kali ini

1. Gatra Satria

2. Hadiyanta

3. Ardianto Yugo

4. Adhani Jauhari

5. Rifky Mercon

6. Agunk AE

7. Irfan Jombliz

9. Hilarion Didik MP dan temannya

Juara Lomba Tulis Blog TVS Motor

Selamat kepada rekan blogger yang telah memenangkan Lomba Tulis Blog dari TVS :
Juara Pertama  – Kang Taufik Hidayat dengan blognya tmcblog.com, berhak mendapatkan uang tunai sejumlah Rp 10 juta
Juara Kedua – Mas Edo Rusyanto dengan blognya edorusyanto.wordpress.com, berhak mendapatkan uang tunai sejumlah Rp 7 juta
Juara Ketiga – Mas Aziz Majiid Jauhari dengan blognya azizyhoree.wordpress.com, berhak mendapatkan uang tunai sejumlah Rp 5 juta

TVS Motor Luncurkan TVS Neo XR 110 cc

JAKARTA, 7 Februari 2011 – PT TVS Motor Company Indonesia, bagian dari TVS Motor di India yang telah dipercaya lebih dari 40 juta pengendara di seluruh dunia di lebih 40 negara, hari ini meluncurkan produk terkininya, TVS Neo XR 110 cc. Hadir pada acara tersebut ; Rudjito, Komisaris; James Castle, Komisaris ; BLP. Simha, Presiden Direktur ; Darmady Tjuatja, Chief Operating Officer dan Pramod Kulkarni, Head of Engineering PT TVS Motor Company Indonesia.

Sejak awal diluncurkan pada 2008, TVS Neo, bebek berkapasitas 110 cc ini dapat diterima dengan baik oleh konsumen Indonesia. Sampai saat ini lebih dari 50.000 konsumen di Indonesia telah menggunakan sepeda motor TVS.

Sebagai varian bebek low entry, TVS Neo XR 110 cc merupakan paduan kualitas, tenaga yang kuat dan hemat bahan bakar. Varian bebek sampai saat ini masih menjadi varian yang relevan untuk konsumen sepeda motor Indonesia, dimana dapat melalui berbagai kondisi jalanan dan penggunaan keseharian yang beragam di berbagai daerah di Indonesia. Sebagai jawaban atas kebutuhan tersebut, kini hadir TVS Neo XR 110 cc dengan desain lebih elegan, bertenaga kuat dan hemat bahan bakar.

“TVS Neo XR 110 cc, sepeda motor bebek yang dapat memberikan “best value for money” untuk konsumen Indonesia. Hal ini sesuai dengan perubahan kebutuhan konsumen roda dua dan TVS Motor menjawab kebutuhan tersebut. Kami akan terus menghadirkan sepeda motor berkualitas tinggi,” ujar Darmady Tjuatja, Chief Operating Officer PT TVS Motor Company Indonesia.

TVS Neo XR 110 cc diluncurkan sebagai sepeda motor yang memiliki tenaga kuat dan hemat bahan bakar. Mesin bertenaga 110 cc 4 tak dengan Digital Ignition Mapping sehingga mampu mencapai torsi maksimal 8.5 Nm/4500 RPM. Dilengkapi teknologi Duralife Engine, fitur yang membuat mesin lebih awet; menggunakan roller follower dan cincin piston yang lebih tipis, guide dan tensioner yang dilapisi teflon.

TVS Neo XR 110 cc mengusung fitur-fitur inovatif dibandingkan dengan bebek sekelasnya ;

–       i-Econo adalah teknologi yang didukung oleh ‘throttle switch’ yang memicu sistem pengapian digital untuk menjadikan pengapian optimal sesuai dengan kondisi berkendara. Teknologi ini untuk mengontrol penggunaan bahan bakar lebih hemat tanpa mengurangi performa mesin.

–       i-Start, teknologi dengan sensor temperatur yang mendeteksi temperatur oli mesin, membantu bagi pengguna untuk menghemat waktu (kurang dari tiga menit) memanaskan mesin motor tanpa kuatir merusak ketahanan mesin.

–       i-Charge; satu-satunya teknologi inovatif yang memungkinkan pengendara men-charge hp/telpon selular selama perjalanan.

Keunggulan lainnya dari TVS Neo XR 110 cc:

–          Desain headlamp dengan tampilan modern; dengan bohlam Halogen memiliki keunggulan pencahayaan yang lebih terang serta lebih tahan lama.

–          Desain body yang elegan ; membuat berkendara lebih dinamis, striping dan warna bergaya minimalis berkelas (classy minimalist)

–          Sistem Automatic Head light On (AHO) ; sistem lampu utama yang langsung menyala saat mesin sepeda motor dinyalakan.

TVS Neo XR 110 cc hadir dengan 3 tipe ; untuk tipe CW Disc dan SW Disc dengan 3 pilihan warna, yaitu red-black, blue-black, white black. Pilihan warna red-black, white black untuk tipe SW Tromol

TVS Neo XR 110 cc tipe Cast Wheel/Racing dipasarkan Rp 11.720.000,- (OTR Jakarta), tipe Spoke Wheel Disc/jari-jari Disc Rp 10.720.000,- (OTR Jakarta). Dan tipe Spoke Wheel Tromol/jari-jari Tromol Rp 10.210.000,- (OTR Jakarta).

Produk TVS Neo 110 cc generasi sebelumnya selama empat tahun berturut-turut, telah  mendapatkan pengakuan publik melalui berbagai penghargaan :

  • Tahun 2008, Otomotif Award Best Price
  • Tahun 2009, Otomotif Award Best Feature & Technology
  • Tahun 2010, Otomotif Award Best Feature & Technology
  • Tahun 2011, Otomotif Award Best Value, Best Feature & Technology

Dengan berbagai penghargaan publik yang telah diterima TVS Neo 110 cc, membuktikan bahwa dengan harga kompetitif, fitur dan teknologi yang di usung TVS Neo XR 110 cc merupakan pilihan konsumen sepeda motor Indonesia yang selektif dengan harga motor dan mencari motor bertenaga kuat dan hemat bahar bakar dengan tampilan dahsyat yang elegan dan bergaya minimalis berkelas

TVS Apache Stunt Team berlaga di beberapa kompetisi freestyle nasional

PT TVS Motor Company Indonesia, bagian dari TVS Group yang telah berdiri sejak tahun 1911 di India dan telah dipercaya lebih dari 30 juta pengendara sepeda motor di seluruh dunia, melalui TVS Apache Stunt Team mengikuti berbagai kompetisi freestyle selama beberapa bulan terakhir di 2011 ini.

Sesuai dengan nama tim bentukan pabrikan asal India ini, kategori kompetisi freestyle yang diikuti adalah kelas sport, dimana varian TVS Motor yang digunakan adalah TVS Apache RTR 160 cc.

Awal pembentukan TVS Apache Stunt Team ini pada April 2010, dimana tim tersebut terdiri dari para stunt rider profesional dan manager serta seorang mekanik. Para stunt riders tersebut sering beraksi di acara TVS Motor pada ajang Achilles Drift Battle dimana acara tersebut juga disponsori TVS Motor. Sejalan dengan berlangsungnya Drift Battle pada beberapa seri, dan keprofesionalan para stunt riders menggunakan TVS Apache RTR 160 cc, maka PT TVS Motor Company Indonesia bermaksud untuk mengontrak beberapa stunt riders tersebut untuk mendukung acara TVS Freestyle pada ajang Achilles Drift Battle, maupun di event lainnya.

PT TVS Motor Company Indonesia tergerak untuk mensupport TVS Apache Stunt Team dan olahraga freestyle secara umum dikarenakan TVS Motor telah merilis produk unggulan TVS Apache RTR 160 cc, dimana keunggulan dari produk ini adalah power with total control, dimana varian sport ini memiliki kelebihan baik dari segi akselerasi yang responsif dan di rancang untuk kemudahan pengendalian yang maksimal. Ada kesamaan positioning antara TVS Apache RTR 160 dengan olah raga freestyle profesional. Olah raga freestyle profesional merupakan olah raga extreme di mana membutuhkan power dan total control untuk mempertunjukkan teknik, keahlian dan trik yang maksimal.

TVS Apache RTR 160 cc telah terbukti sebagai motor sport pilihan, dengan telah meraih penghargaan publik; OTOMOTIF AWARDS 2011 untuk kategori The Best Performance & Handling , The Best Fuel Consumption , The Best Design ; OTOMOTIF AWARD 2010 The Best Performance & Handling dan OTOMOTIF AWARD 2009 The Best Design.

TVS Apache telah dikenal di kalangan bikers Indonesia sebagai motor sport berdesain sporty, memiliki performa yang dahsyat akselerasinya dan mantap pengendaliannya, mengusung teknologi Racing Throttle Response (RTR) yang memberikan pengendara akselerasi tinggi membuat TVS Apache dapat melesat dari 0-60 km/jam dalam waktu 4,8 detik. Dengan mengusung cakram ganda (dual disk), memiliki kontrol total yang sangat responsif melalui rem cakram Roto-Petal Disc Brakes pada roda depan dan belakang. Selain kesan gaya, fungsinya sangat membantu pengereman dalam kecepatan tinggi dan kestabilan para pengendaranya.

 

Prestasi TVS Apache Stunt Team :

–       Djarum Black Freestyle Competition 2011 Jogja : Juara 2 Sport Beregu, Juara 4 Sport (Santo Kristanto/Andi), Juara 5 Sport (Ismam Mirshala)

–       U Bikers Fest Track Kenjeran 2011 : Juara 2 Sport Pemula (Ismam Mirshala)

–       Surya 12 Freestyle Competition 2011 Surabaya : Juara 3 (Ismam Mirshala)

–       U Mild 2010 : Juara 1 Sport Beregu, Juara 1 Sport Pemula (Santo Kristanto/Andi)

TVS CITY RIDING mubeng jogja

image

image

image

image

image

Mubeng mubeng

TVS APACHE futsal competition di GOR AMONG ROGO Jogja

image

image

image

image

image

image

Kompetisi futsal, testride, band

undangan dari TVS untuk acara TVS Apache Futsal Competition

Baru saja android saya berdentang tanda ada e-mail masuk, dan rupanya dari TVS yang mengundang untuk acara TVS Apache Futsal Competition.

Insya Allah saya usahakan untuk datang, semoga saya diberi kesehatan dan fit karena besok pagi sabtu 19/11/2011 akan turing ke Wonogiri menghadiri acara YVCI dengan koboys, dan tentu saja pulangnya pasti malam sampai jogja. Lalu tanggal 20/11/2011 saya juga mewakili koboys untuk menghadiri acara pembentukan klub CBR di Rumah makan PringSewu Jogja, ini rumah makan tempat koboys dideklarasikan juga 😀

Saya belum konfirmasi undangan ini untuk koboys atau untuk saya pribadi, tetapi saya yakin untuk koboys, dan semoga besok ada juga yang bisa ikut saya keacara tersebut.

Berikut ini undangannya.

Hari/Tanggal      :  Minggu, 20 November 2011

Waktu                    :  Pk. 9.30 pagi atau pk. 14.00

Tempat                  :  GOR Amongrogo Jl.Cendana-Jl.Kenari Yogyakarta

Rundown acara :

08.00                     : opening kompetisi TVS Apache Futsal Competition

08.30                     : opening kompetisi band

09.30                     : Pembukaan

10.00                     : City Touring TVS Apache dan komunitas TVS Motor

10.30                     : kompetisi band

12.00-13.30          : break

13.15-16.00          : Turbotune TVS Tormax

13.30-17.30          : kompetisi TVS Apache Futsal Competition

15.00                     : hiburan Indian Dancer

15.30- 16.00        : Kontes fotografi

16.00-17.30         : hiburan

19.15-21.00         : berbagai hiburan dan kompetisi TVS Apache Futsal Competition

21.00                     : pengumuman pemenang

Peserta TVS Apache Futsal Competition sendiri ada beberapa instansi :

–          Carrefour

–          Pamella

–          PDAM Kota

–          Pemkot DIY

–          PWI

–          Radar Jogja

–          Taman Pintar

–          PT Telkom Indonesia

Terima kasih sebelumnya

Best Regards,

Nurlida Fatmikasari [Mieke]

Corporate Communications

PT TVS Motor Company Indonesia

Wirausaha Build.3rd Fl,

Jl. HR.Rasuna Said Kav.C5, Jakarta 12920

Ph. +6221-300320570 ext.160

Fax.+6221-30020576

TVS tangguh di sirkuit balap berhasil bercokol di posisi 5 besar

image

image

image

image

image

image

image

image

image

Dari kejuaraan balap motor IRC NHK Gubernur Cup 2011 pada minggu lalu membuktikan bahwa TVS Motor melalui tim balap bentukan RD/Main Dealer TVS Motor untuk Kalimantan Selatan (PT Budi Bersaudara Makmur) yaitu TVS BBM Racing Team berhasil membuktikan bahwa motor TVS tangguh di sirkuit balap. Dan berhasil bercokol di posisi 5 besar , bahkan gelar juara umum-pun berhasil disandang oleh M.Ismail.

Spion TVS Apache cocok dan lebih baik untuk Pulsar

image

Spion pulsar saya yang kiri patah. Sebagai gantinya saya malah beli spion TVS Apache seharga 56.000 sepasang. Terimakasih untuk mas Padmoko yang telah membelikan spion ini pada hari sabtu 8 Oktober 2011.

Spion apache ini gagangnya pejal, beda dengan aslinya pulsar yang gagang spionnya berbentuk pipa yang berlubang. Jadi memang lebih berat spion apache dari pada spion pulsar.

Saat saya coba kemarin untuk baksos di Balerante, spion apache lebih baik dalam meredam getaran, sehingga berfungsi dengan baik untuk melihat obyek di belakang. Spion pulsar getar banget setelah saya tambah raiser dan setang ug3, sehingga terlihat kabur obyek yang ketangkap kaca spion pulsar.

image

image

image

Ok

TVS Racing Team Unjuk Gigi di Kejurnas MotorPrix Seri IV Region Kalimantan

image

Konsistensi tim balap TVS Motor di Kalimantan untuk ikut serta di ajang balap regional pulau tersebut, sepertinya boleh diacungkan jempol. Bukan hanya sekedar berpartisipasi di setiap pacuan untuk bertanding dengan kuda besi lainnya saja. Namun juga menunjukkan prestasi.

Melalui tim balap TVS Racing Team KalBar (RD/Main Dealer TVS Motor untuk wilayah KalBar PT Gemilang Surya Motorindo) dan TVS BBM Racing Team (RD/Main Dealer TVS Motor untuk wilayah Kalsel, PT Budi Bersaudara Makmur) menunjukkan prestasi sekaligus membuka mata paradigma tentang motor TVS yang berasal dari negeri Shahrukh Khan ini.

Pada Kejurnas Region Kalimantan, Motor Prix IV H.Firman Muntaco di Sirkuit Sultan Sy Abdurahman Sabtu dan Minggu (9-10/9) lalu, di kelas MP 5 yang pertarungannya didominasi oleh para pembalap KalBar, akhirnya direbut oleh Jhontra William dengan (TVS RockZ 125 cc) dari TVS Racing Team KalBar, setelah sukses menyalip Sy Yandre.

Di kelas MP 6, Jhontra William pembalap asal TVS Racing Team Kalbar juga berhasil di posisi kedua dengan TVS Neo X3i 110 cc. Sementara TVS BBM Racing Team, Achmad “Aseng” Leo Dermawan yang juga turun dengan TVS Neo X3i harus puas di posisi kelima.

Pada Kejurnas region Kalimantan yang dihadiri Bupati Melawi H.Firman Muntaco dan juga Ketua Pengprov IMI KalBar Sy Machmud Alkadrie ini ada Kelas tambahan Bebek 150 cc Standard Open dengan sukses ditempati oleh pembalap tuan rumah KalBar dengan TVS Tormax 150 cc, Uray Anan menempati juara I dan Eddy GB menempati juara III dari TVS Racing Team KalBar.

image

image

image

Oke