Prides & Jambore Nasional ke-3

Prides & Jamboree Nasional

Prides awalnya adalah gabungan 2 forum online (Kaskus dan Seraya Motor) yang ramai membahas motor Pulsar keluaran Bajaj yang ramai dibicarakan pada tahun 2008. Pada 17 Nov 2008, akhrinya untuk mempermudah komunikasi, maka orang-2 yang nongkrong di 2 forum ini sepakat untuk pindah ke forum baru dengan domain http://www.prides-online.com. Seterusnya karena semakin kompak, Prides sebagai komunitas pencinta motor Pulsar dideklarasikan di Maribaya Bandung Januari 2009 dengan tetap mengedepankan urusan online dan aturan-2 yang simple kental dengan debat dan diskusi di forum ala Kaskus. Perjalanan tahun pertama diwarnai dengan perkembangan Chapter-2 awal dan AD/ART dan pada Desember 2009, Prides berhasil mengadakan jamboree pertama di Yogya dan melalukan suksesi pergantian ketua dari Ahmad Rifo ke Dono Andomo.

Forum Prides mulai diisi oleh kegiatan-2 darat di berbagai daerah, saling berkoneksi dengan komunitas lainnya yang sudah ada, dan mulai menggali lebih dalam tentang safety in riding. Di akhir tahun kedua, Prides kembali mengadakan Jamboree Kedua di Cirebon, dan melakukan major upgrade di engine forumnya ke Vbulletin yang mampu menghadirkan forum versi mobil jika di akses oleh handphone. Targetnya adalah dengan semakin banyaknya user handphone dengan koneksi internet (misal Blackberry / Android / semua handphone dengan browser), semakin menarik forum ini untuk berkomunikasi dengan sesama biker. Fokus Prides di tahun kedua adalah menjadi forum referensi perjalanan (riding report / “RR”) terbaik untuk Indonesia ala http://www.advrider.com. Dalam skala nasional, Prides masuk dalam 3 besar komunitas Pulsar bersama-2 dengan Pulsarian dan Power Indonesia yang secara bersama-2 merintis AMBI (Asosiasi Motor Bajaj Indonesia) yang inginnya menjadi jembatan yang kokoh antara prinsipal Bajaj dengan user nya, entah tentang kerjasama kegiatan sosial, kegiatan after sales service dan lain-2.

Di tahun ke ketiga bulan November, bertepatan dengan ulang tahun Prides ke-3, tampuk kemimpinan berpindah ke Rangs Bae yang memenangkan voting online dengan partisipan 450 orang, dan benar-2 mencerminkan demokrasi ala Prides, di mana tidak ada senioritas. Karena sudah menjadi kebiasaan setiap bulan Desember, maka baik pengurus lama dan baru bahu-2 membahu menyiapkan Jamboree Nasional Prides ke 3 yang rencananya diadakan di Salatiga pada tanggal 17 Desember 2011. Sebagai komunitas yang berdiri sendiri dan tidak di support oleh major sponsor acara ini lebih ke acara internal, para member yang melapor ke ketua chapter nya, dan panitia akan mengeluarkan undangan ke pihak-2 tertentu saja. Target peserta adalah 150 orang, dan yang paling jauh adalah member Prides dari Singapura yang akan terbang dan berangkat riding dari Jakarta. Tuan rumah acara ini adalah Prides Chapter Semarang dan Salatiga sebagai yang punya rumah, dan penginapan kali ini berbeda karena akan menggunakan tenda, walaupun demikian dipastikan di tenda akan tetap menikmati koneksi internet via WIFI.

Karena tak kenal maka tak sayang, dan sulit bagi rekan-2 yang baru join untuk tau siapa-2 para ‘suhu’ di Prides, oleh karena itu panitia sudah menyiapkan beberapa games untuk mempererat keakraban antara member. Selain id nya saja di forum, saatnya untuk mengenal lebih dekat seperti apa sih orangnya. Yang penting, safety in riding menuju Salatiga, where ever you are now Priderian !!

regards
/donodomo/
Chief of Prides
Des 2009-Des2011